Saturday, June 27, 2009

10000 nights with you

Tadi pagi, seperti pagi-pagi sebelumnya, kamu telfon aku.
Kamu bilang "aku mau kerumah kamu nanti malam".
Aku bilang "aku bakal tungguin kamu dirumah aku malam ini".
Kamu bilang "aku kangen kamu".
Aku bilang "aku nga sabar ketemu kamu".
Kamu bilang "see you tonight".
Aku bilang "hurry come".
Lalu kamu tutup telfonnya.

Tadi siang, seperti siang-siang sebelumnya, aku sms kamu, aku tanya kamu "kamu lagi apa?"
Kamu bales "aku lagi nonton mtv".
Aku tanya kamu lagi "kamu udah makan?".
Kamu bales "belom, kamu udah?".
Aku bilang "aku lagi cari makan".
Kamu bales lagi "nyari dimana?".
Aku bilang aja "di mall".
Dan seperti biasanya, kamu langsung bales "aku kesana".

Waktu pulang kamu bilang "aku tetep bakal kerumah kamu nanti malem".
Aku jawap "aku tetep bakal tungguin kamu nanti malem".
Kamu bilang "see you tonight, love you".
Aku jawap "hurry come, love you too".
Kamu bilang "drive safe".
Aku bilang "kamu ati-ati".

Malam ini kamu datang ke rumahku.
Aku selalu tau kalau itu mobilmu yang berhenti.
Aku tau kalau itu kamu yang mengetuk pintu.
Aku langsung tau kalau itu kamu yang berbicara dengan ibuku.
Dan aku selalu tau kemana kamu akan membawaku.

Sudah berkali-kali kamu ajak aku ketempat ini.
Tapi tak sekali pun kamu beri tau aku kenapa kamu selalu datang ke tempat ini.
Malam ini, ku beranikan diriku untuk bertanya.
"kenapa selalu kesini sih?"
"apa kamu bosan?"
"hanya penasaran kenapa selalu kesini?"
"kita baru beberapa kali kesini. Kamu bosan ya?"
"hampir setiap hari kamu ajak aku kesini tanpa aku tau untuk apa kita disini, kita hanya duduk di sofa itu memasak dan menonton tv. Aku jenuh bukan bosan!"
"apa kamu akan bosan kalau kita akan selalu ke tempat ini setiap hari mulai besok sampai batas waktu yang hanya Tuhan yang tau?"
"mungkin, kalau kita hanya duduk di sofa itu dan menonton tv".
"Mungkin hari ini tempat ini sepi tapi jangan takut kamu akan kesepian, nanti kamu akan ditemani aku dan anak-anak kita".

2 comments:

Me said...

hai vika hahahahkk
ini tete, temennyaa rere, sahabatnya ecee.. hahhaahkk
aku suka post ini.. :)

[rei] said...

CIEH!!!!!!
bagus loooohhhhhhhhhh!!!!!!!
PRIKITIUW!